Negara India memang tidak ada matinya, setelah sukses membuat geger dunia dengan memproduksi laptop pendidikan seharga 500 rupee (sekitar IDR 96.000), kini India sekali lagi membuat gempar dengan usahanya untuk memproduksi komputer jenis Tablet seharga $35 (sekitar IDR 317.000). Menurut informasi, harga ini kemungkinan akan terus turun dan diperkirakan akan mencapai $10 (sekitar IDR 90.600).
Spesifikasinya pun cukup mencengangkan. Sebuah komputer Tablet, pastinya akan dilengkapi dengan touch screen dengan ukuran sekitar 7 inch. yang terintegrasi dengan web browser, PDF reader, office software, media player (lengkap dengan input/output), sebuah web-camera untuk video conferencing dan kapabilitas untuk remote-access. Dan semua software di dalamnya merupakan open-source dengan sistem operasi Linux.
Sampai dengan saat ini, komputer tablet ini sudah siap untuk di produksi dan rencananya akan siap dipasarkan pada tahun 2011 nanti.
Yak, kapan giliran Indonesia? :D.
Source : http://mashable.com/
No comments:
Post a Comment